Peringatan Hari Kesadaran Nasional, Pemkab Ciamis Bagikan Bendera Merah Putih Pada Masyarakat

Kabupaten Ciamis,- Sebagai Inspektur Upacara Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis H. Tatang memimpin berjalannya Upacara peringatan Hari Kesadaran Nasional tingkat Kabupaten Ciamis yang juga dirangkaikan dengan pembagian bendera merah putih kepada masyarakat di Halaman Pendopo Setda Kabupaten Ciamis. Senin, 17/07/23.

Disampaikan Inspektur Upacara, Sekda Kab. Ciamis H. Tatang mengatakan upacara bendera 17 Juli 2023 dan perwakilan masyarakat penerima bendera merah putih secara simbolis sebagai bentuk dukungan terhadap program nasional “Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih” dalam rangka menyemarakan peringatan HUT ke – 78 kemerdekaan republik Indonesia tahun 2023.

Pembagian bendera merah putih secara nasional merupakan salah satu bentuk upaya untuk memperkuat identitas, simbol dan alat pemersatu masyarakat Indonesia. Bendera merah putih memiliki makna dan sejarah yang mendalam bagi bangsa Indonesia. Pemikiran di balik kegiatan ini adalah untuk membangkitkan semangat kebangsaan dan rasa persatuan di antara seluruh warga negara Indonesia, terutama dalam memperingati bulan Agustus yang merupakan bulan kemerdekaan Indonesia. Terang Sekda.

Share this Post